KABARBUGIS.ID – Medali Emas kontingen Kabupaten Sinjai bertambah, kali ini diperoleh dari Cabang Olahraga (Cabor) Panahan kelas Standar Bow 40 Meter putra yang berlangsung di Stadion Mini Kabupaten Bulukumba, Minggu (23/10).
Abdillah Solih mengungguli dua atlet yakni perwakilan Maros dan Makassar yang masing-masing berada pada posisi dua dan tiga dengan total poin 625.
Cabor Panahan diagendakan berlangsung hingga Sabtu, 29 Oktober mendatang dengan beberapa kelas pertandingan seperti Coumpound Bow 50 M Putra, Recurve 70 M Putra, Standar Bow 18 M Putra/Putri dan Standar Bow 40 M Putra/Putri.
“Alhamdulillah hari pertama emas. Masih ada beberapa nomor pertandingan yang akan kami ikuti untuk beberapa hari kedepan, ” kata Suryadi pelatih Perpani Sinjai.
Diketahui, Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Sinjai memboyong 13 atlet.